Sedikit berbeda dengan seragam kerja kantor, seragam kerja lapangan sudah terlihat dari namanya bahwa lebih sering digunakan untuk pekerjaan luar ruangan, di lapangan, di site, atau di lingkungan tertentu.
Perusahaan yang aktifitas utamanya berada di luar ruangan tentunya tetap membutuhkan seragam kerja untuk mengidentifikasi siapa saja pekerjanya. Selain itu untuk memudahkan koordinasi dan komunikasi ketika di lapangan.
Jenis-jenis seragam kerja lapangan lebih bervariasi daripada seragam kerja kantor. Jenisnya bisa kemeja, polo shirt atau jaket. Mengapa lebih variatif? Karena seragam kerja kantor lebih cenderung formal sedangkan seragam kerja lapangan lebih cenderung santai dan tidak begitu formal.
Seragam kerja lapanga biasanya digunakan oleh perusahaan kontruksi, perusahaan transportasi atau perusahaan yang aktifitas penjualannya banyak di lapangan, seperti penjualan produk otomotif.
Pada beberapa jenis perusahaan, seragam kerja lapangan dapat berupa polo shirt, jaket atau bahkan hanya rompi. Penggunaan polo shirt dan rompi ini biasanya untuk kegiatan semi formal, dimana kemeja tidak diperlukan untuk kegiatan yang resmi.
Untuk rompi biasanya digunakan untuk seragam kerja organisasi atau LSM yang lebih banyak berkegiatan membantu orang-orang yang membutuhkan, lebih banyak beraktifitas di jalan atau di lokasi bencana.
Selain LSM dan organisasi organisasi, saat ini banyak pengemudi ojek online yang menggunakan jaket untuk seragam kerja lapangan yang digunakan untuk melindungi badan dari angin yang berlebihan di jalanan.
Polo shirt menjadi jenis pakaian lapangan yang sangat fleksibel, bisa digunakan acara yang formal maupun semi formal. Polo shirt memiliki kelebihan menyerap keringat, tidak panas karena memilki rongga-rongga pada kainnya.
Seperti seragam salah satu ekspedisi nasional J&T yang menggunakan jenis polo shirt untuk aktifitas driver maupun kurirnya.
Hal hal yang perlu diperhatikan sebelum order seragam kerja lapangan :
- Warna seragam kerja lapangan sebaiknya menggunakan warna yang cerah dan hindari warna hitam dan gelap. Karena warna hitam dan gelap akan menyebabkan panas berlebih dan membuat penggunanya tidak nyaman.
Konveksi seragam kerja, produksi Jaket, Topi, Tas dan Souvenir promosi terbaru..
Usahakan warna seragam kerja lapangan menggunakan warna yang cerah, sehingga mudah diidentifikasi oleh staff lain dan oleh klien atau customer. Tentunya penggunaan warna ini tergantung dari identitas perusahaan itu sendiri. Namun biasanya perusahaan otomotif akan menggunakan seragam dengan warna putih atau cerah yang dikombinasikan dengan warna identitas perusahaan
- Finishing seragam lapangan bisa berupa kancing, resleting dan kancing knop atau perpaduan salah dua diantaranya. Tidak jauh berbeda dengan seragam kerja kantor sebelumnya. Namun pada beberapa jenis pakaian seperti polo shirt dapat menggunakan kancing ataupun resleting, meskipun pada umumnya meggunakan kancing.
- Desain seragam kerja lapangan sebaiknya menggunakan desain yang simple namun tetap nyaman dipakai. Kesan desain ini dapat diaplikasikan dengan penggunaan sedikit warna dan beberapa kombinasi kain list atau pelipit di bahu atau ujung lengan pada seragam.
Penempatan logo sebaiknya diletakkan pada dada atau di lengan, dengan opsi ditambahkan pada punggung untuk memudahkan identifikasi dan sebagai branding berjalan apabila sedang berada pada area calon customer.
- Bahan kain yang cocok untuk seragam kerja lapangan adalah bahan yang nyaman dipakai ketika panas dan keadaan cuaca yang tidak menentu di lapangan.
Untuk bahan kemeja akan dipilihkan bahan yang lebih tebal dari kemeja kantor, karena aktifitas di luar ruangan membutuhkan bahan kain yang lebih kuat dan lebih tebal, namun tetap lembut dan nyaman digunakan.
Untuk polo shirt akan dipilihkan bahan yang memiliki ketebalan cukup dan tingkat kelembutan yang baik, sehingga apabila berkeringat akan tetap nyaman dalam beraktifitas. Penjelasan lebih lengkap mengenai bahan kain dapat dilihat pada artikel halaman berikut ini : Jenis bahan kain
- Trend desain seragam kerja lapangan saat ini belum banyak variasi, hanya pada penggunaan bahan dan penggunaan warna saja.
Trend penggunaan rompi yang saat ini sudah mulai meningkat, karena sudah sangat banyak LSM, organisasi sosial atau pergerakan sosial yang menggunakan rompi sebagai salah satu pakaian andalan dalam beraktifitas membantu orang lain atau dalam keadaan siaga bencana.
Salah satu trendseragam lapangan saat ini adalah kemeja tactical. Kemeja ini memiliki empat saku, dua di dada dan dua di masing-masing lengan. Dilengkapi dengan velcro atau perekat untuk memasang bordir logo. Ada bisa memesan kemeja tactical di Bikin-Baju lengan dengan bordirnya atau hanya kemejanya saja.
Jual Pakaian Promosi Jakarta | Seragam Kerja Kantor | Souvenir Promosi Terbaik | Produk Promosi Top..
WA: 0812 80069079, 081326 800528
Spesifikasi seragam kerja lapangan
- Bahan kain lebih tebal, kuat dan lembut digunakan
- Menggunakan finishing kancing ataupun resleting
- Kombinasi kain warna terang atau warna cerah
- bordir mesin komputer tebal dan rapi
- kerah daun atau tambahan rib (karet) pada ujung lengan polo shirt
- Lengan panjang dan lengan pendek
- Menggunakan kombinasi ventilasi jaring di bagian punggung atau di bagian bawah ketiak
- Tambahan saku di lengan, seperti kemeja tactical
- Saku rahasia di dalam saku di dada
www.tokopedia.com/bisnisgemilang
Kombinasikan dengan Celana Tactical
Seragam kerja lapangan yang terkesan gagah dan keren akan sangat cocok dipadu-padankan dengan celana model tactical yang biasanya digunakan oleh staff kepolisian, militer atau kegiatan outdoor lainnya. Celana tactical ini memiliki spesifikasi yang sangat kuat dan fungsional untuk digunakan di lapangan.
Bahan kain celana tactical menggunakan ripstock katun dengan 6 saku tambahan. Saku-saku di celana ini bisa berfungsi untuk menaruh ponsel, handie-talkie, pisau serbaguna, alat-alat militer, dan tentunya dompet.
Celana tactical yang paling sering digunakan berwarna cream, meskipun ada warna lain seperti warna hijau army, abu-abu gelap, navy blue atau hitam. Padukan seragam kerja lapangan dengan celana tactical untuk mendapatkan tampilan yang sangat gagah dan lebih berani di lapangan.
Specialist Konveksi seragam kerja Jakarta, produksi Jaket, Topi, Tas dan Souvenir promosi terbaru..081280069079
Harga Seragam Kerja Lapangan
Dengan spesidikasi tersebut, seragam kerja lapangan bisa Anda dapatkan dengan harga mulai dari Rp 145.000/pcs (kemeja saja) dan apabila ingin dipadukan dengan celana tactical, Anda cukup menambahkan Rp 150.000/pcs untuk celananya.
Satu set kemeja kerja lapangan dan celana tactical bisa Anda dapatkan mulai dari Rp 295.000 . Tenang saja, kami akan berikan diskon khusus untuk Anda yang order dengan jumlah minimum 100 pcs.
Program Kesehatan dan Umur Panjang
Memicu Sekresi Hormon Kebahagiaan
Mencegah Penyakit
Meningkatkan Daya Tahan Alami Tubuh
Untuk pendaftaran cukup ikuti registrasi di website essenso disini..